FBB
KEB

IHB

SEO Moms Community, Belajar SEO Menyenangkan

 

SEO Moms Community, Belajar SEO Menyenangkan  -- Siapa yang mengatakan belajar SEO itu menakutkan? Belajar SEO ternyata sangat menyenangkan, mudah dipraktikkan dan kalau sabar bila meningkatkan kualitas blog. 

SEO moms community
 

Sebagai blogger yang masih kategori pemula, saya sebenarnya agak takut juga dengan Search Engine Optimization (SEO). Entah kenapa ada ketakutan tersendiri. Bayangannya, ya SEO itu rumit. Apalagi sebagai emak-emak dengan banyak kegiatan ala rumahan, kayaknya susah banget buat konsentrasi belajar mengembangkan blog . Khususnya belajar SEO ini.

Tapi kemudian  suatu hari seorang teman men-share di grup komunitas tentang tawaran belajar SEO dari SEO moms Community. Agak ragu sebenarnya ikut dan nggak yakin berani belajar lagi hehehe.

Tapi, bismillah, akhirnya memberanikan diri mendaftar untuk ikutan belajar di SEO Moms Community. Akhirnya, ada juga panggilan via emailnya untuk bergabung di grup WA. Saya sendiri tergabung dalam SEO Moms Basic 4.

Sejarah Singkat Berdirinya SEO Moms Community

Adalah Bang Q atau Qibenk atau nama alinya M. Sahlan merupakan pendiri SEO Moms Community.

Komunitas ini didirikan di 2012, sesuai tittlenya ada kata moms-nya, memang SEO Moms community dikhususkan bagi blogger perempuan di Indonesia yang ingin belajar SEO. Disini, menurut penjelasan Bang Q, SEO basic yang diajarkan berdasarkan pedoman webmaster Google.

SOE sendiri pada dasarnya tidak ada perbedaan soal tekhnik dan optimasi.” Hanya saja seo moms community lebih mengedepankan faktor-faktor teknis guideline google sedang faktor teknis diluar google sebagai bahan analisa saja, “ ujar Bang Q diawal perkenalan dulu.

Memang benar adanya, seiring berjalannya waktu, pembelajaran via WA, memang berjalan santai dan menyenangkan namun tak mengurangi esensi pembelajaran tentunya.

Materi yang disampaikan juga sederhana , sangat jelas dan menggunakan contoh konkrit sehingga para moms blogger bisa menggaplikasikan di blognya masing-masing.

Apa saja yang diajarkan di SEO Moms Community

Seperti yang disampaikan diatas, SEO Moms Community merupakan komunitas yang anggotanya para perempuan semua dan rata-rata memang moms dengan banyak aktivitas rumahan.

Tidak heran, ketika bang Q menyampaikan suatu materi via WA, biasanya bisa dibaca kapan saja oleh para moms dan tidak langsung dibuka sesi tanya jawab. Tentu ini untuk memberi waktu para moms memahami dan meresapi materi dulu.

Beberapa materi on page yang sudah dipejari adalah :

# Optimasi blog dari dalam (on page)

Disini kami memepelajari beberapa hal penting tentang optimasi blog dari dalam. Disini juga diajarkan faktor yang berhubungan dengan optimasi on page berdasarkan pedoman webmaster google.

Hal ini dilakukan agar algoritma google akan terlebih dahulu ke blog kita dan merayapi struktur yang ada pada blog yang kita kelola.

Dari pedoman webmaster google paling tidak ada beberapa hal atau tekhnik yang harus dilakukan terkait dengan struktur SEO on page yaitu :

-       Judul blog atau tittle

-       -Deskripsi blog

-       -Deskripsi penelusuran

-       Tag no index tnt

-       Struktur konten

-       Permalink

-       Tampilan dan struktur widget

-       Page speed experience

Beberapa hal diatas menjadi kunci wajib bagi para moms yang ingin tulisannya sesuai standar SEO yang digariskan Google.

Deskripsi blog misalnya penjelasan singkat tentang keseluruhan blog yang dikelola. Deskripsi setidaknya ada 3 kata kunci pada blog yang kita miliki. Sedangkan permalink harus mendeskripsikan kata kunci pada sebuah tulisan.

Menurut Bang Q, beberapa blogger mengeluhkan tulisannya atau kontennya susah bersaing. Ternyata jawabnya adalah karena deskripnya ngelantur, sehingga dianggap google tidak mewakili isi konten.

Beberapa struktur lain dijelaskan dengan detail pada kelas WA SEO Moms Basic 4. Intinya, SEO on page yang diajarkan benar-benar simple. Tentu, asal para blogger-nya mau mengutak-atik blognya.

#Optimasi offpage

Sampai tulisan ini dibuat, optimasi off page belum diajarkan. Karena akan masuk pada sesi selanjutnya. Tapi intinya adalah optimasi off page merupakan backlik yang diberika blog luar dengan kualitas yang baik kepada blog kita. Dengan optimasi yang tepat, blog kita juga akan terimbas kualitasnya karena adanya backlink ini.

Alhamdulillah, beberapa langkah lagi akan menyelesaikan pelajaran di SEO Moms Community. Semoga bisa sampai lulus juga.

Semoga bermanfaat

 

 

Posting Komentar

Terima Kasih sudah berkunjung dan berkomentar dengan baik. Mohon sebutkan nama atau akun google-nya ya

Untuk yang menyertakan link hidup atau tanpa identitas, mohon maaf, komennya tidak akan di ditampilkan :) Terima kasih
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Female Blogger of Banjarmasin
Female Blogger of Banjarmasin